Menulis Semudah Ceplok Telur


Menulis itu mudah apabila sudah menjadi kebiasaan. Seperti halnya tema malam ini Rabu, 13 Oktober 2021 "Menulis Semudah Ceplok Telur". Acara dibuka oleh Bapak Dail Ma'ruf dengan bacaan al fathihah bagi yang muslim dan untuk yang beragama lain menyesuaikan. Materi akan disampaikan oleh Dra. Lilis Ika Herpianti Sutikno, S.H. ibu guru cantik, guru inspirasi NTT

Berikut adalah profil Bunda Lilis

http://www.guruinspirasintt.com/2021/09/profil-ibu-guru-cantik.html

Bunda Lilis dalam memberikan motivasi menulis tergolong unik dan menarik. Beliau mengatakan bahwa menulis semudah ceplok telur. Menulis itu tidak sulit. Menulis itu mudah. Tuk byarr.. telur diketuk masuk penggorengan siap disajikan.

Karya beliau sudah banyak, bahkan bukunya telah terbang ke seluruh Indonesia, dari  Sabang sampai Merauke, dari Pulau Mianggas hingga Pulau terselatan Indonesia Pulau Rote.

Beberapa alasan mengapa kita harus belajar menulis

1. "Kalau kamu bukan anak raja dan bukan anak ulama besar, maka menulislah." (Imam Ghozali)

Dengan menulis kita akan dikenal dan nantinya akan dikenang oleh anak, cucu, bahkan orang banyak. Menulislah dengan hati agar hasil tulisan mudah dipahami pembaca.

"Menulis adalah berteriak pada dunia tanpa suara"

2. Perintah menulis datangnya dari Allah Swt

Dalam QS. Al Baqarah : 282 Allah berfirman yang artinya "Hai orang-orang yang beriman, apabila kamu bermu'amalah tidak secara tunai untuk waktu yang ditentukan, hendaklah kamu menuliskannya."

sumber https:tafsirweb.com/1048-quran-surat-al-baqarah-ayat-282.html

3. Perintah menulis  menurut hadis Rasulullah Saw. 

Dari Abdullah bin Amr dan Anas bin Malikradhiyallahu'anhuma, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda Qoyyidul 'ilma bilkitabi (jagalah ilmu dengan menulis

(shahih Al-Jami, No 4434, Syaikh Al-Albani mengatakan bahwa hadis ini  sahih)

Yang dimaksud qayyidul 'ilma adalah kuatkan dan hafalkan serta jaga jangan sampai lepas. Ilmu jika terus didengar, hati akan sulit mengingatnya. Ilmu itu diikat lalu dijaga. Jika hati sering lupa, ilmu itu perlahan-lahan akan hilang. Itulah sebabnya kenapa penting untuk mencatat.

4. Perintah menulis dalam Permendikbud RI diatur dalam Permen 23 Tahun 2015

Melaksanakan perintah  untuk menulis selain berpahala kita juga ikut mensukseskan program pemerintah.

Dalam komunitas menulis kita akan mendapatkan banyak teman yang senasib sepenanggungan. Sama-sama hobi menulis dan saling memberikan inspirasi serta saling memberikan motivasi dalam menulis.

Kisah Sebatang Pensil - Paulo Coelho

1. Pensil digerakkan oleh tangan manusia

Mulailah dengan berdoa sebelum menulis, sebab ada tangan Allah (Tuhan) yang selalu membimbing kita ketika menulis. Tulisan yang diawali dengan doa akan menghasilkan ilmu yang bersumber dari hati nurani yang bersih.Tulisan yang keluar dari hati akan diterimaoleh hati pula oleh pembacanya serta bermanfaat untuk semua umat.

2. Ketika pensil tumpul kita perlu meruncingkannya

Dalam menulis kita akan menemui banyak kesulitan, berjumpa pada penderitaan, dan kesusahan (khususnya yang baru pertama kali menulis). Kita perlu menajamkan pikiran kita. Ketika tumpul pensil harus kita raut dahulu, jika pikiran kita buntu tidak ada ide maka beristirahatlah dan tutup buku/laptop kita. Pertajam pikiran dan bacalah buku (khususnya yang berhubungan dengan tulisan kita).

3. Penghapus, Ada penghapus tulisan kita ketika kita salah menulis

Dalam hidup selalu ada kesempatan, jika kita melakukan kesalahan, ada kesempatan kita untuk bertaubat. Begitu pula dalam menulis, kalau salah bisa ditipo dulu lalu diperbaiki agar menjadi baik dan sempurna. 

4. Pensil yang digunakan untuk menulis bagian dalamnya

Manusia dilihat dari bagian dalam hatinya (Begitupun dengan pensil, yang tajam untuk menulis adalah bagian dalamnya). Dalam menulis gunakan hati untuk menggerakkkan tangan kita, sebab menulis dari hati itu akan menghasilkan karya yang luar biasa. Selain itu menulis dari hati akan selalu diterima pembaca.

5. Setiap tulisan kita akan berdampak

Belajar dari pensil akan selalu meninggalkan goresan (selalu ada bekas tulisan pensil untuk itu tinggalkanlah dampak positif dalam hidup kita ). Tinggalkan jejak dalam setiap tulisan kita dengan yang baik dan memberikan inspirasi kepada setiap pembacanya.

Lalu apa yang harus kita tulis setiap hari?

MENULISLAH PENGALAMANMU SENDIRI

Menurut JK Rowling "Mulailah dengan menuliskan hal-hal yang kau ketahui. Tulislah tentang pengalaman dan perasaanmu sendiri"

KONSISTEN ADALAH MODAL PENTING UNTUK MENULIS


Berusaha dan Teruslah Berusaha, 

Menjaga Asa Supaya Bisa

Demi Kembangkan Tulisan Kita

 Yang Bermanfaat Untuk Semua







Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ide Menulis Bagi Guru

Pasrah

Sigap Menulis Resume